Dengan mengharap ridho Allah SWT. bertepatan dengan tanggal 13 Mei 2019 berbarengan dengan pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT), SMK Ansoruna Subang mengumumkan kelulusan siswa kelas 12 tahun ajaran 2018-2019.
Siswa dan siswi dihimbau agar tidak melakukan hal-hal menyimpang, banyak cara merayakan kelulusan dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat serta tidak mengganggu ketertiban umum.
Turut hadir dalam acara ini yaitu Ketua Yayasan, Kepala Sekolah, para Wakasek dan para guru.
***
Raihlah cita-cita setinggi langit, kesuksesanmu adalah kebanggaan guru.
Semoga sukses.
Unduh foto-fotonya di sini
Leave a Reply